web analytics
Connect with us

Kulonprogo

Jurnalisme Warga di Dukuh Gunung Rawas

Published

on

MITRA WACANA

Dana Throssell

Oleh : Dana Throssell (Volunteer from The Australian National University)

Pada Sabtu ini (3/16/2019), saya memiliki kesempatan istimewa mengikuti tim Mitra Wacana, ada Direktur Mbak Imelda dan Mas Poyeng, pada kunjungannya ke Dukuh Gunung Rawas di desa Sentolo untuk melakukan kegiatan di komunitas tentang jurnalisme warga.

Peserta yang terlibat sekitar 23 orang, sebagian besar di antaranya adalah ibu-ibu atau anak perempuan yang ada di komunitas. Kegiatan workshop dimulai dengan sambutan dari ibu Sukarmi (ketua P3A Srikandi) dan Mbak Imelda dari Mitra Wacana.

Selama beberapa jam workshop dilakukan dengan tujuan untuk melatih peserta tentang kepenulisan dan memproduksi artikel yang efektif, khususnya artikel yang membahas masalah masyarakat dan sosial.

Pembahasan hari ini ada diskusi kelompok dan kegiatan tentang bagaimana menulis konten yang bagus dan menggunakan perangkat jurnalistik untuk memproduksi artikel yang penting dan menarik. Tim Mitra Wacana kemudian menjelaskan caranya; perempuan bisa menyebarkan artikel melalui komunitas, seperti dengan menggunakan platform media sosial populer.

Sesi ini juga memberi tahu peserta tentang risiko dan tanda-tanda berita bohong (Hoax) melalui media online – Hal yang berbahaya untuk mengabadikan informasi palsu atau memikat korban ke dalam situasi yang tidak aman.

Ini adalah salah satu dari banyak kegiatan yang telah dilakukan oleh Mitra Wacana selama 4 tahun terakhir. Beberapa program diantaranya adalah lokakarya, diskusi dan pertemuan rutin yang bertujuan untuk memperkuat pengetahuan masyarakat seputar isu-isu gender, salah satunya soal perdagangan orang.

Jurnalisme warga adalah alat vital yang bisa digunakan untuk memberdayakan masyarakat untuk mencegah dan mengurangi ancaman perdagangan orang di daerah. Jurnalisme warga membuat suara perempuan dan isu perempuan bisa lebih disuarakan karena biasanya suara perempuan dipinggirkan dan kurang dibahas oleh media massa yang lebih besar.

Jika perempuan lokal memiliki pengetahuan dan sarana untuk menghasilkan konten mereka sendiri, ini menjadi alat yang ampuh untuk memperkuat informasi dan memperkecil risiko terjadinya kasus perdagangan orang di dalam masyarakat. Jurnalisme warga sangat efektif karena meluasnya penggunaan media sosial dan jaringan kuat di dalam masyarakat.

Mitra Wacana akan kembali ke Sentolo dan berinteraksi dengan beberapa dusun selama beberapa minggu mendatang untuk lebih banyak melakukan pertemuan rutin, lokakarya dan sesi analisis sosial dalam persiapan untuk pendataan pekerja migran dan kasus perdagangan manusia di desa-desa dampingan.

Foto diambil oleh Penyelenggara Komunitas: Cornelia Natasya

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kulonprogo

P3A Gendis Manis berhasil mengolah sampah minyak goreng, menjadi lilin aroma terapi bernilai ekonomi.

Published

on

Persoalan limbah rumah tangga terkadang menjadi sesuatu yang buruk jika tidak ditangani dengan baik. Salah satunya limbah minyak goreng, jika tidak dikelola dengan bisa menimbulkan masalah pencemaran lingkungan yang bisa merugikan nantinya.

Bersama mitra, P3A Gendis Manis kalirejo berpraktek mengolah limbah minyak goreng menjadi lilin aroma terapi bernilai ekonomi, selasa 19/3/2024. Berbekal minyak goreng bekas, krayon bekas, minyak kayu putih dan dua bahan kima stearin dan parafin sudah bisa menciptakan produk lilin aroma terapi yang menyegarkan ruangan.
” ini berguna sekali mas, karena akhir2 hujan lebat dan sering mati lampu, kita punya stok lilin tanpa harus beli, karena bisa buat sendiri”, ungkap parinem saat sesi praktek bersama.

Kegiatan praktek membuat lilin ini cukup mendapatkan animo dari anggota p3a, setidaknya 10 orang anggota hadir untuk belajar bersama membuat lilin ini. Selain untuk menerangi dan juga mengolah limbah minyak bekas, P3A berencana menjadikan produknya untuk kelompok potensi ekonomi.

Continue Reading
Advertisement
Advertisement

Twitter

Trending