web analytics
Connect with us

Berita

Kunjungan Kerstin Klein dari Misereor ke Mitra Wacana Bahas Keuangan Program Pencegahan TPPO

Published

on

Pada Senin, 11 November 2024, Kerstin Klein, perwakilan dari lembaga keuangan Misereor, melakukan kunjungan penting ke kantor Mitra Wacana untuk berdiskusi mengenai pengelolaan keuangan program pencegahan tindak pidana perdagangan orang (TPPO). Pertemuan ini dihadiri oleh delapan pengelola program dari Mitra Wacana yang terlibat dalam upaya pencegahan TPPO.

Dalam pertemuan tersebut, Mitra Wacana memaparkan laporan hasil kerja mereka dalam mencegah dan menangani kasus TPPO. Selain itu, mereka juga mempresentasikan rencana pengembangan program untuk periode berikutnya.

Kerstin Klein kemudian memberikan presentasi mengenai aturan dan prosedur keuangan yang diterapkan oleh Misereor, yang menjadi panduan bagi Mitra Wacana dalam mengelola dana hibah yang mereka terima. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa setiap dana yang disalurkan dapat dimanfaatkan secara optimal dan transparan sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh Misereor.

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi antara Misereor dan Mitra Wacana, terutama dalam pengelolaan anggaran yang efektif untuk mendukung keberhasilan program pencegahan TPPO ke depannya.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita

Mitra Wacana adakan Training Pertolongan Pertama  Psikologis dan Dukungan Kesehatan Mental Psikososial Berperspektif Gender

Published

on

Selasa & Rabu, 3-4 Desember Mitra Wacana mengadakan Training “Pertolongan pertama  psikologis dan dukungan kesehatan mental psikososial berperspektif gender” bersama Laboratorium Psikologi Terapan  Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.

Training ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pegiat Mitra Wacana dalam menangani dukungan psikologis dan kesehatan mental psikososial yang berperspektif gender.

Continue Reading
Advertisement
Advertisement

Twitter

Trending