web analytics
Connect with us

Arsip

Pelatihan Pers Release LKiS bersama NGO, Komunitas dan Gerakan Sosial di Yogyakarta

Published

on

 

 

Yayasan LKiS mengadakan kegiatan pelatihan membuat Pers Rilis bagi admin NGO, komunitas, dan jurnalis di Yogyakarta pada hari Jumat, 31 Januari 2025. Kegiatan iini merupakan upaya dari Yayasan LKiS untuk mendukung kerja-kerja komunitas dan Gerakan sosial di Yogyakarta dalam meningkatkan visibilitas literasi guna mendukung kerja-kerja advokasi. Pelatihan ini diselenggarakan di sekertariat Yayasan LKiS dan dihadiri oleh lebih dari 15 peserta dari berbagai komunitas.

Pelatihan ini diisi oleh Lugas dari Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Yogyakarta denngan materi berjudul “Membuat Pers Release.” Lugas menyampaikanbeberapa ciri pers release yang baik diantaranya adalah bersifat to the point, memiliki angle pemberitaan yang jelas, serta mengutip pendapat naras umber baik melalui wawancara secara langsung maupun kutipan pernyataan guna memperkuat validasi dari pers release tersebut.

Lebih lanjut Lugas menyampaikan juga bahwa snagat penting untuk memilih judul yang menarik dan lead paraggraf yang dapat berfungsi sebagai “hook”bagi pembaca. Catatan terakhir yang perlu diperhatikan ialah kecepatan waktu, dimana pers release idealnya dibuat.

Beberapa peserta pelatihan juga membagikan pengalamannya dalam membuat pers release seperti hambatan dalam membuat pers release untuk kegiatan yang memiliki durasi yang sangat panjang dan melelahkan. Untuk mengatasi tantangan semacam ini Lugas mengatakan, “kadang akan lebih efisien dan mudah jika kita mulai mengerjakan pers release itu ketika masih berkegiatan, jadi dicicil. Sehingga pasca kegiatan, penulis hanya perlu menambahkan kutipan-kutipan serta beberapa penyesuaian tertentu.”

Kegiatan ini menjadi sangat penting bagi gerakan sosial di Yogyakarta karena peran media yang begitu vital dalam mengamplifikasi sebuah isu, termasuk proses advokasi yang dilakukan gerakan sosial. Tanpa memiliki kemampuan membuat pers release yang baik, setiap agenda Gerakan sosial akan menghilang begitu saja. Terakhir, Ade, selaku moderator dalam acara ini menawarkan bagi seluruh peserta yang akan membuat pers release bisa mendapatkan beberapa kontak penting beberapa jurnalis untuk membantu penerbitan pers release.

(Alfi) 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Arsip

Dewan Pengawas dan Dewan Pengurus Mitra Wacana Bahas Dinamika Perkumpulan

Published

on

 

Yogyakarta, 4 Februari 2025 – Dewan Pengawas dan Dewan Pengurus Perkumpulan Mitra Wacana menggelar pertemuan untuk membahas dinamika organisasi.

Bertempat di Kalluna Cafe dan Restaurant, Kota Baru, Yogyakarta, diskusi berlangsung dengan akrab, terbuka dan MW mengalir.

Pertemuan ini membahas tiga agenda, yaitu: kondisi internal organisasi, progres pelaksanaan program perkumpulan, serta dinamika yang berkembang dalam organisasi.

Kehadiran para pengurus dan pengawas dalam diskusi ini menjadi titik penting untuk mereview capaian serta merancang strategi ke depan.

Dalam pembahasan mengenai kondisi internal, dewan pengawas mencermati berbagai aspek yang mempengaruhi stabilitas dan efektivitas organisasi. Kinerja tim, struktur kelembagaan, serta tata kelola keuangan menjadi topik pembahasan.

Selain itu, aspek sumber daya manusia juga dibahas, terutama dalam upaya meningkatkan kapasitas anggota dan koordinasi antar divisi sesuai hirarki organisasi.

Diskusi berlanjut pada pemantauan pelaksanaan program yang tengah berjalan. Dewan Pengurus memaparkan pencapaian program yang telah dilakukan serta tantangan yang dihadapi. Beberapa inisiatif program dinilai berhasil mencapai target yang direncanakan, sementara beberapa lainnya masih membutuhkan strategi yang lebih adaptif agar lebih berdampak bagi masyarakat dampingan. Misalnya program pencegahan tindak pidana perdagangan orang.

Pertemuan tersebut juga memberikan perhatian terhadap dinamika internal dan eksternal yang berpengaruh pada keberlanjutan organisasi. Faktor eksternal seperti perubahan kebijakan pemerintah, kondisi sosial masyarakat, dan peluang kolaborasi dengan mitra menjadi bagian penting dalam perencanaan jangka panjang Mitra Wacana.

Diskusi ini menghasilkan sejumlah catatan untuk memperkuat keberlanjutan organisasi, termasuk penguatan jejaring kerja, optimalisasi sumber daya, serta adaptif dalam pelaksanaan program. (Wtn)

Continue Reading
Advertisement
Advertisement

Twitter

Trending